![]() |
Wabup Asahan Rianto saat monitoring pengerjaan ruas jalan. (Foto/Istimewa). |
Asahan – nduma.id
Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin memberikan tugas kepada Wakil Bupati Asahan Rianto untuk melakukan monitoring pengerjaan pemeliharaan ruas jalan yang terdapat pada beberapa titik/spot jalan di wilayah Kabupaten Asahan.
"Hari ini saya di tugaskan langsung oleh Bapak Bupati Asahan untuk memonitor secara langsung pengerjaan pemeliharaan ruas jalan yang ada di beberapa titik ruas jalan di Kabupaten Asahan," ujar Wakil Bupati Asahan Rianto, saat melakukan dialog dengan rekan-rekan media di lokasi peninjauan jalan Pergam, Kecamatan Kisaran Barat. Senin 10 Maret 2025.
Dalam kegiatan monitoring ini, Wakil Bupati Asahan juga di dampingi oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Asahan, Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Asahan, Kepala Bappeda Kabupaten Asahan dan Kabag Pembangunan Kabupaten Asahan.
Wakil Bupati Asahan, Rianto mengatakan, pengerjaan dan pemeliharaan ruas jalan untuk dapat dikerjakan dengan sebaik-baiknya demi hasil yang maksimal.
“Kita mengusahakan dengan maksimal dan berharap hasil dari pemeliharaan ruas jalan ini akan baik sehingga hasilnya nanti akan dapat memberikan manfaat serta kenyamanan pada masyarakat dalam melakukan aktivitasnya sehari-hari,” harap Rianto .
Agar pengerjaan berjalan baik, Wabup Rianto mengajak kepada kawan-kawan media untuk ikut serta dalam mengawasi proses pengerjaan pemeliharaan ruas jalan dengan pemberitaan.
"Silahkan kawan-kawan media tulis beritanya. Jika hasilnya baik di tulis baik, jika hasilnya buruk beritakan buruk, sesuai fakta dilapangan jangan ditulis dengan asumsi," ujar Wabup.
Terakhir Wabup mengatakan, bahwa pihaknya akan terus hadir untuk memastikan bawa pengerjaan pemeliharaan ruas jalan semuanya berjalan sesuai dengan yang telah direncanakan, pemeliharaan jalan ini dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman berkendara bagi seluruh masyarakat.
Sementara itu Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Asahan, Agus Jaka Putra Ginting mengatakan, ada 21 spot-spot ruas jalan yang masuk dalam pemeliharaan dan dalam proses pengerjaan.
Mengenai pembiayaan, Pemerintah Kabupaten Asahan menggunakan sebanyak Rp. 5 miliar yang dananya berasal dari APBD Kabupaten Asahan Tahun 2025.
Ikut mendampingi Wakil Bupati Asahan saat meninjau ke lapangan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Asahan, Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Asahan, Kepala Baperida Kabupaten Asahan dan Kabag Pembangunan Kabupaten Asahan.
Penulis : Qusya
Redaktur : Rudi