Alfri

Alfri

Halim

Wanseptember

Wanseptember
Selasa, 05 November 2024, 10:44 WIB
Last Updated 2024-12-15T03:47:01Z
DairiPanganSembakoTali Asih

Pemkab Dairi Salurkan Bantuan Pangan dan Dokumen Adminduk di Desa Suka Dame

Pj Bupati Dairi memberikan sembako kepada warga. (Foto/Istimewa).

Dairi – nduma.id


Pemerintah Kabupaten Dairi kembali hadir di tengah duka yang dialami masyarakatnya.


Senin 4 November 2024, Penjabat Bupati Dairi Surung Charles Bantjin menyerahkan bantuan pangan, kepada masyarakat Desa Suka Dame, Dusun Sigeddang Kecamatan Tanah Pinem,  yang mengalami musibah bencana alam beberapa waktu lalu.


Dalam kunjungannya Charles Bantjin menyerahkan 70 paket bantuan berupa beras, gula, minyak goreng, kepada masyarakat yang terdampak longsor, dengan harapan bantuan ini dapat mengurangi beban bencana longsor.


Tidak hanya menyerahkan bantuan pangan, Pj Bupati Dairi Surung Charles L. Bantjin didampingi Kepala Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kabupaten Dairi Dr. Deddy Situmorang, SE, M.Si juga menyerahkan secara simbolis dokumen Adminduk kepada warga, Desa Sukadame dusun sigedang.


"Bencana ini adalah sesuatu yang tidak bisa kita hindarkan sehingga kita perlu selalu waspada dan antisipatif apalagi bila tempat tinggal kita berada dalam kawasan rawan bencana. Sebaiknya, tetaplah lebih berhati-hati dan meningkatkan kewaspadaan karena penyelamatan jiwa lebih utama,” katanya berpesan.

 

Penulis : Rei

Redaktur : Rudi