Acara debat publik pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Toba di Hotel Emerald Garden, jalan Putri Hijau, Medan. (Foto/Istimewa). |
Toba-nduma.id
Debat publik Pemilihan Bupati dan wakil Bupati Toba 2024 berlangsung lancar dan tertib di Hotel Emerald Garden, jalan Putri Hijau, Medan. Senin 18 November 2024
Tiga pasang calon Bupati dan wakil Bupati itu adalah pasangan Poltak Sitorus - Anugerah Puriam Naiborhu (nomor urut 1), Robinson Sitorus - Tonny M.Simanjuntak (nomor urut 2), dan Effendi SP Napitupulu - Audi Murphy Sitorus (nomor urut 3).
Di acara debat, masing- masing pasangan calon menyampaikan visi dan misi serta program kerja 5 tahun kedepan jika terpilih nanti.
Pejabat sementara (Pjs) Bupati Toba Agustinus Panjaitan mengapresiasi debat publik yang diselenggarakan oleh KPU Toba.
Selain lancar dan tertib, 3 pasangan calon terlihat saling beradu argumentasi memaparkan visi dan misi.
“Debat ini berjalan lancar dan sangat menarik. Saya mengapresiasi KPU kabupaten Toba atas persiapan yang matang, serta ketiga pasangan calon yang mampu menyampaikan gagasan dan argumen secara baik dan mendetail, dengan gayanya masing-masing,” ujar Pjs Bupati Toba Dr Agustinus kepada wartawan.
Katanya, debat ini menjadi bukti kedewasaan berpolitik, baik dari paslon maupun para pendukungnya.
Sepanjang acara, suasana tetap kondusif, tanpa kerusuhan maupun ujaran kebencian.
Meskipun yel-yel dukungan dari masing-masing pendukung menggema usai debat, semuanya tetap menjaga sikap saling menghormati.
Aparat kepolisian juga berjaga untuk memastikan keamanan.
Debat membahas isu-isu strategis dan aktual yang menjadi fokus perhatian pemerintah Kabupaten Toba, di antaranya pengembangan sektor pariwisata, penanganan kemiskinan, stunting, infrastruktur jalan dan irigasi, persoalan tanah ulayat masyarakat adat, pengelolaan keramba jaring apung, hingga strategi pengelolaan anggaran daerah.
“Ketiga paslon telah menjelaskan program kerja mereka secara rinci. Tentu ini memberikan masyarakat gambaran yang jelas tentang visi, misi dan kapasitas para Paslon. Ini adalah momen penting bagi masyarakat kabupaten Toba untuk menentukan pilihan dengan rasionalitas,” tambahnya.
Dalam kesempatan itu, Dr. Agustinus kembali mengimbau masyarakat Toba untuk tidak golput dan berpartisipasi aktif dalam Pilkada pada 27 November 2024 mendatang.
“Ayo, gunakan hak pilih kita dengan bijak. Jangan memilih karena politik uang atau sentimen pribadi. Pilihlah pemimpin yang mampu membawa kabupaten Toba ke arah yang lebih baik,” tegasnya.
Khusus kepada jajaran ASN Pemkab Toba, Agustinus juga meyakinkan bahwa seluruh jajarannya konsisten menjaga netralitas ASN, sesuai amanat undang-undang, dan mengajak masyarakat untuk bersama-sama mengawasi hal tersebut.
Dengan jumlah daftar pemilih tetap (DPT) sebanyak 150.643 orang yang tersebar di 16 kecamatan dan 449 TPS, Agustinus berharap tingkat partisipasi pemilih bisa optimal.
"Suksesnya debat publik pilkada Toba ini adalah gambaran semangat demokrasi yang damai di Toba. Saya berharap, masyarakat yang menyaksikan acara ini bisa dengan jernih melihat siapa yang paling siap dan mampu membawa perubahan bagi kabupaten Toba, lima tahun ke depan," pungkasnya.
Penulis : James Sirait
Redaktur : Rudi