Iklan Header

Kamis, 10 Oktober 2024, 21:59 WIB
Last Updated 2024-10-12T01:02:23Z
KaratekaPekan Olahraga NasionalSiantar

Pemda Toba Sambut Atlet Berprestasi PON XXI Aceh-Sumut

Foto bersama para karateka Toba. (Foto/James Sirait).

TOBA-nduma.id


Pemerintah Kabupaten Toba sangat mengapresiasi raihan prestasi yang diperoleh para atlet Toba di PON XXI Aceh-Sumut 2024 yang lalu.


Hal itu terlihat para atlet disambut hangat oleh Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Toba Dr Agustinus Panjaitan dan sejumlah pimpinan OPD ketika ramah tamah di  Pendopo Rumah Dinas  Bupati. Jumat 11 Oktober 2024.


Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Toba Dr Agustinus mendorong agar para atlet terus bersemangat dan tambah rajin berlatih sehingga kedepannya dalam event-event nasional maupun international bisa berprestasi lagi.


Agustinus berharap para atlet perlu diberikan perhatian baik dalam bentuk semangat maupun penghargaan.


"Sangat pentingnya dibina kerja sama yang antara KONI, Pengcab dan Forkopimda. Para atlet berprestasi harus kita berikan semangat dan penghargaan agar mereka lebih bersemangat dalam meningkatkan prestasi masing-masing" kata Pjs Bupati Toba Agustinus.


Selain diberi semangat, para atlet juga harus tetap selalu mengucap syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa.


“Harus tetap bersyukur pada Tuhan. Meski kewenangan terbatas, pemerintah akan  berusaha mewujudkan apa yang kita butuhkan, yakin dan percayalah ,” terang Agustinus.


Ketua KONI Toba Maradona Siregar menyampaikan apresiasi khusus bagi para atlet yang berhasil meraih prestasi.


Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Toba, Forkopimda dan pengurus cabang olahraga maupun masyarakat luas Kabupaten Toba.


Karena selain latihan yang gigih, prestasi yang diraih para atlet PON XXI Aceh-Sumut 2024 saat ini karena didukung doa dari seluruh lapisan masyarakat Toba. 


Sebanyak 12 orang atlet Toba bergabung dengan kontingen Provinsi Sumut dan berhasil meraih 6 medali, yaitu 1 medali emas di cabang Karate, 2 medali perak di cabang Gateball dan Hoki, serta 3 medali perunggu di cabang Sambo, Kickboxing, dan Karate beregu.


Acara penyambutan ini turut dihadiri oleh Sekda Augus Sitorus, sejumlah Asisten, Ketua KKI Toba Dohar Nainggolan, Pimpinan OPD serta para Sensei, Senpai serta ratusan karateka dan Sambo. 


Penulis : James Sirait

Redaktur : Rudi