Produksi kolang-kaling di Bumdes Bintang Bersinar. (Foto/Istimewa). |
Dairi - nduma.id
Desa wisata menjadi sebuah konsep pariwisata yang semakin populer saat ini, dimana desa-desa dengan kekayaan budaya, alam, dan masyarakat yang unik dikembangkan menjadi destinasi wisata.
Potensi desa wisata ini sangat besar, baik dari segi ekonomi, sosial, maupun pelestarian budaya.
Desa Bintang di Kecamatan Sidikalang Kabupaten Dairi Sumatera Utara, merupakan salah satunya, dari 25 Desa Wisata yang ada di Kabupaten Dairi yang memiliki potensi alam dan kuliner
Aladin Sinaga Kepala Desa Bintang mengatakan kekayaan budaya, alam, dan masyarakat yang unik menjadi salah satu penilaian desanya menjadi desa wisata.
"Salah satu penilaiannya karena adanya potensi alam untuk menjadi desa wisata," kata Aladin, Selasa (8/10/2024).
Karena itu Desa Bintang ini masuk sebagai salah satu program desa wisata oleh Pemerintah Kabupaten Dairi dan potensinya akan terus di kembangkan.
Kepada nduma.id, Aladin mengaku potensi sebagai desa wisata ini sudah ada sejak lama, namun baru diresmikan sebagai desa wisata tahun 2021 seiring dengan semakin bertumbuhnya potensi sumber daya di daerah ini.
Dengan program desa wisata ini, Aladin berharap kedepan desa yang sudah di pimpinnya 10 tahun terakhir ini bisa meningkatkan PAD daerah untuk kemajuan masyarakatnya.
"Tujuannya supaya meningkatkan PAD dengan cara mengundang orang datang ke desa kita," tandas Aladin.
Potensi Menarik Untuk Dikembangkan
Selain pemandangan alam yang indah dengan perbukitan, masyarakat yang ramah, potensi wisata yang menarik untuk di kembangkan di Desa Bintang adalah olahraga Arum Jeram, dan kolam renang.
Namun, masih harus diakui bahwa potensi Finansial dan Sumber Daya Manusia juga masih terus di tingkatkan.
Menurut Aladin, perhatian serius dari Pemerintah Kabupaten Dairi masih harus terus di "gaet", khususnya program-program pembangunan dalam meningkatkan potensi desa wisata di Dairi.
Dalam rangka menuju Desa Wisata yang sukses Ia pun berharap dukungan dari Pemerintah Dairi melalui Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga terkait dan masyarakat setempat dalam menjaga potensi alam sehingga tetap lestari.
Mengolah buah aren menjadi Kolang-kaling. (Foto/Istimewa).
Bumdes Bintang Bersinar, Wisata Kuliner Yang Terus Dikembangkan
Berkunjung di Desa Bintang tak hanya dimanjakan dengan pemandangan alam dan masyarakat yang ramah, tapi juga bisa melihat produk kolang-kaling yang langsung di produksi di desa ini.
Bagi anda yang penasaran dan ingin melihat bagaimana produksi buah kolang-kaling, bisa datang langsung ke desa ini.
Aladin menuturkan salah satu potensi wisata edukasi yang sudah berjalan di desanya seperti Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Bintang Bersinar yang dibentuk pada tahun 2019 silam.
Bumdes ini menjadi pusat produksi kolang-kaling dan makanan ringan.
Bahan bakunya buah aren yang diambil langsung dari ladang masyarakat Desa Bintang.
" Bahan bakunya dari ladang masyarakat Desa Bintang. Disini banyak," ujar Aladin.
Buah aren ini kemudian diolah menjadi produk kolang-kaling berkualitas dengan rasa yang lezat.
Untuk perluasan pasar, kolang-kaling tersebut kemudian di pasarkan tidak hanya di Sidikalang tapi juga ke luar daerah.
Selain dibuat kolang-kaling, buah aren juga diolah masyarakat Desa Bintang menjadi minuman tradisional Tuak.
Katanya setiap harinya Desa Bintang bisa dikunjungi ratusan warga dari Sidikalang untuk menikmati Tuak.
Karena itu mayoritas masyarakatnya banyak berprofesi sebagai "Paragat" atau pembuat Tuak dari aren.
"Tiap hari bisa 2 kaleng bang, tergantung tuak kita, kalau pas banyak bisa lebih bang," ujar Paragat (Pembuat tuak.red) bermarga Aritonang, warga Desa Bintang.
Selain tuak aren warga setempat juga membuat anyaman dari tanaman aren ini.
Dengan Potensi wisata ini warga berharap ke depan Desa Bintang dapat membuka lapangan pekerjaan baru untuk masyarakat yang sejahtera.
Penulis : Rudi
Redaktur : Son