Iklan Header

Senin, 08 Juli 2024, 11:46 WIB
Last Updated 2024-07-10T04:50:00Z
MedanMusyawarah DaerahRaja Lotung

Musda Parsadaan Pomparan Raja Lontung, Rudi Salam Sinaga Terpilih Jadi Ketua DPD PPRL Sumut

Dr. Rudi Salam Sinaga S.Sos., M.Si. (Foto/Istimewa).

Medan - nduma.id


Musyawarah Daerah (Musda) Dewan Pimpinan Daerah Parsadaan Pomparan Raja Lontung Sumatera Utara (DPD PPRL) digelar di Aula Bappeda Provsu. Minggu 7 Juli 2024.


Acara dihadiri pengurus PPRL Sumut dan perwakilan PPRL Kabupaten Kota. 


Musda itu memilih Dr. Rudi Salam Sinaga, S.Sos., M.Si sebagai Ketua DPD PPRL Sumut yang baru.


Dalam pidatonya Rudi Salam Sinaga mengatakan akan meneruskan kebaikan yang telah di capai oleh ketua dan pengurus sebelumnya. 


"Yang sudah berjalan baik akan kita tingkatkan lagi," kata Rudi.


Tokoh Pemuda Sumatra Utara ini juga berjanji akan terus meraih peningkatan kapasitas sumber daya manusia dan aset di PPRL melalui improvisasi sumber daya di dalam jaringan lintas sektoral swasta dan pemerintah.


"Nanti Kapasitas SDM dan Aset di PPRL akan kita tingkatkan terus. Melalui lintas sektoral swasta dan pemerintah. Ini penting untuk kemajuan organisasi," tandas Rudi.


Musda dibuka Ketua umum PPRL disusul kata sambutan dari Ketua PPRL Sumut CP Nainggolan.


Diakhir proses Musda PPRL, pimpinan sidang Musda memilih tim yang nantinya akan bermusyawarah membentuk nama-nama pengurus yang tepat untuk melanjutkan kepemimpinan DPD PPRL Sumut.


Tim terdiri dari CP Nainggolan, Sahala Nainggolan, Syafrudin Siregar, Rudi Salam Sinaga, Irvan Simatupang, Maha Rajagukguk, Irvan Simatupang.


Adapun komposisi yang berhasil disimpulkan dan ditetapkan yakni Dr. Rudi Salam Sinaga, S.Sos.,M.Si sebagai ketua DPD PPRL Sumut, Sekretaris Irvan Simatupang, SH.,MH dan Bendahara Valentin Siregar.


Penulis : Rudi

Redaktur : Son