Alfri

Alfri

Halim

Wanseptember

Wanseptember
Minggu, 30 Juni 2024, 00:23 WIB
Last Updated 2024-06-30T17:31:50Z
Pemilihan Suara UlangPemiluSamosir

PSU di Kabupaten Samosir Lancar PKB Unggul 96 Suara

Rapidin Simbolon memberikan hak pilihnya. (Foto/ Zaki).

Samosir – nduma.id


Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Samosir di Sumatera Utara menggelar Pemunguran Suara Ulang (PSU) di 1 Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk calon DPRD Kabupaten Samosir. Sabtu 29 Juni 2024.


Tepatnya di TPS 12 Desa Pardomuan I Kecamatan Pangururan Kabupaten Samosir.


Dari 263 pemilih, Partai Kebangkitan Bangsa meraih suara terbanyak dengan perolehan 96 suara.


Anggota KPU RI Parsadaan Harahap meninjau langsung proses pemilihan dan mengapresiasi seluruh masyarakat dan petugas keamaan karena proses pemungutan suara ulang di Kabupaten Samosir berjalan lancar.


“Kita mengapresiasi masyarakat, dan kepada petugas keamanan sehingga proses ini bisa berjalan lancar,” kata Parsadaan Harahap, anggota KPU RI, Sabtu (29/6/2024).


Sejak di mulai pukul 07.30 WIB, proses pemungutan suara terus di kawal oleh petugas Kepolisian Polres Samosir.


Proses pemungutan berakhir hingga pukul 13.00 WIB di lanjutkan dengan perhitungan sara hingga pukul 16.00 WIB.


Petugas TPS 12 Desa Pardomuan I mengumumkan, Partai Kebangkitan Bangsa meraih Suara Terbanyak unggul dengan perolehan 96 suara.


Kemudian Perindo 57 suara, Golkar 45 suara, PDI-Perjuangan 42 suara, Gerindra 11 suara, NasDem 9 suara dan 3 suara tidak sah.


Dengan total jumlah suara 263 pemilih.


Penulis : Rudi

Redaktur : Son