Kapolres Pematangsiantar membawa acara diskusi. (Foto/Istimewa). |
Sianțar - nduma.id
Polres Pematangsiantar kembali gelar program "Kopi Sianțar Man" Senin, 6 Mei 2024 di Kelurahan Nagapita, Kecamatan Siantar Martoba.
Tempatnya di Warkop Pak Tri, Jalan Pdt. J. Wismar Saragih.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan hubungan antara aparat kepolisian dan masyarakat, sehingga tercipta keamanan dan kondusifitas di Pematangsiantar.
Kapolres Pematangsiantar, AKBP Yogen Heroes Baruno, menjelaskan bahwa program "Kopi Sianțar Man" ini merupakan konsep yang sudah dijalani sejak awal, dengan tujuan menjalin kedekatan dan keakraban antara aparat kepolisian dengan warga masyarakat.
"Dimana di Siantar terkenalnya kopinya maka inilah "Kopi Siantar Man" ada singkatannya bahwa sudah mengerti, intinya bagaimana kita mampu menggali informasi berdasarkan kedekatan antara aparat kepolisian dengan warganya," kata AKBP Yogen Heroes.
Menurut AKBP Yogen, upaya tersebut diarahkan untuk menghilangkan image menyeramkan dari polisi yang membuat masyarakat enggan memberikan informasi atau mendekatkan diri dengan aparat kepolisian.
Ia mengatakan bahwa konsep kepolisian sebagai mitra sejajar masyarakat sangat diperlukan untuk menciptakan keamanan dan kondusifitas, meskipun kewenangan dari kepolisian tetap tidak sepenuhnya.
Dalam kegiatan "Kopi Sianțar Man" ini, warga dan aparat kepolisian diajak untuk bertukar informasi dan curhat secara santai sambil menikmati kopi dan gorengan.
Hal ini dilakukan dalam upaya untuk membangun kesadaran masyarakat dalam berpartisipasi aktif dalam menjaga keamanan dan kondusifitas lingkungan mereka.
"Jadi kita sambil santai ngopi makan gorengan kita berdiskusi santai. Dari warga untuk warga polisi disini memfasilitasi kemudian menindak lanjuti apa menjadi informasi yang bagus buat kita semua demi kondusifitas Kota Pematangsiantar terkhususnya di Kelurahan Nagapita," terang AKBP Yogen.
AKBP Yogen mengatakan bahwa program "Kopi Sianțar Man" ini memiliki dampak positif, seperti viralnya informasi CCTV pelaku pencurian dalam sosial media yang membantu aparat kepolisian dalam melakukan penangkapan.
Upaya menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga keamanan dan kondusifitas lingkungan mereka perlu ditingkatkan.
"Kopi Sianțar Man" adalah salah satu program yang sangat dibutuhkan dalam meningkatkan kesadaran dan partisipasi aktif masyarakat dalam memberantas kejahatan dan menjaga keamanan lingkungan mereka.
Penulis : Ari
Redaktur : Rudi