Bupati Dairi DR Eddy Keleng Ate Berutu berinteraksi dengan warga. (Foto/Dok. Kominfo Dairi). |
DAIRI, Silima Pungga-pungga - nduma.id
Bupati Dairi, Dr. Eddy Keleng Ate Berutu, memberikan bantuan secara simbolis berupa beras, susu, dan gula kepada keluarga penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS) di Desa Bonian, Kecamatan Silima Pungga-pungga, Selasa, 30 Januari 2024.
Bantuan disalurkan kepada 5 warga lansia, 3 keluarga yang kurang mampu, dan 2 penyandang disabilitas.
Bupati Eddy Berutu mengungkapkan bahwa penyaluran bantuan ini merupakan salah satu upaya nyata pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama PMKS yang membutuhkan perhatian khusus.
"Di mana, mereka termasuk masyarakat rentan yang memang harus mendapat bantuan dari pemerintah. Oleh karena itu, penting bagi pemerintah untuk ambil bagian dalam hal ini," kata bupati.
Pemerintah berkomitmen untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan, terutama kepada mereka yang termasuk rentan.
Selain itu, Bupati Eddy Berutu juga memberikan bantuan paket susu dan pemberian makanan tambahan (PMT) kepada delapan bayi berusia di bawah dua tahun.
Hal ini diharapkan dapat meningkatkan kesehatan dan tumbuh kembang dari bayi tersebut.
Bupati juga menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Dairi melalui Dinas Kesehatan dan puskesmas-puskesmas selalu berupaya untuk meningkatkan layanan kesehatan, terutama bagi balita.
Mereka selalu memantau pertumbuhan dan perkembangan anak balita untuk memastikan bahwa mereka tumbuh sehat dan berkembang dengan baik.
Berbagai kepala dinas dan perwakilan juga turut hadir dalam kunjungan kerja ini, termasuk Kapolsek Kecamatan Silima Pungga-pungga, Perwakilan Koramil Kecamatan, Camat Silima Pungga-pungga, Kepala Puskesmas Parongil, dan Kepala Puskesmas Bakal Gajah.
Penulis : Rudi
Editor : Son