Alfri

Alfri

Halim

Wanseptember

Wanseptember
Sabtu, 18 November 2023, 12:49 WIB
Last Updated 2023-11-20T05:54:24Z
Gerak JalanHari Kesehatan NasionalKaroOlahraga

Hari Kesehatan Nasional, Pemkab Karo Gerak Jalan Santai Giatan Sehat Bersama

Wakil Bupati Karo menggelar gerak jalan santai. (Foto/Istimewa).

KARO, Kabanjahe  - nduma.id


Memperingati Hari Kesehatan Nasional 2023, Pemerintah Kabupaten Karo menggelar Gerak Jalan Santai, di ikuti senam sehat dan penyuluhan kesehatan, Jumat 17 November 2023.


Wakil Bupati Karo, Theopilus Ginting, perangkat daerah setempat, dan masyarakat tampak antusias mengikuti kegiatan ini.


Theopilus berharap momentum ini sebagai upaya meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan dan kebugaran fisik.


"Saya berharap melalui Gerak jalan santai ini, Kita tetap menjaga kebugaran fisik dan kekompakan serta tetap menjaga kesehatan di tengah-tengah kesibukan pekerjaan sehari-hari," ujar wakil bupati.


Wakil Bupati Karo, Theopilus Ginting juga menyampaikan bahwa kegiatan Gerak Jalan Santai dan peringatan Hari Kesehatan Nasional ini menjadi bagian dari upaya Pengelolaan Pelayanan Kesehatan Kerja dan Olahraga.


Selain itu, Dia juga mengharapkan agar melalui kegiatan ini, masyarakat dapat menjaga kebugaran fisik, menjalin kekompakan, serta tetap memprioritaskan kesehatan di tengah kesibukan pekerjaan sehari-hari.


Sebagai momentum memperingati Hari Kesehatan Nasional, rangkaian kegiatan yang digelar oleh Pemkab Karo ini dapat menjadi salah satu pengingat betapa pentingnya menjaga kesehatan.


Diharapkan kegiatan sejenis ini dapat terus diadakan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya hidup sehat dan aktif secara fisik.


Rute Gerak Jalan Santai dimulai dari Suka Rest Area Jalan Sukanalu - Tigapanah, lanjut menuju ke Jalan Seberaya, masuk jalan lingkar Desa Mulawari, dan berakhir di Jambur Gerga Tigapanah.


Setelah melaksanakan Gerak Jalan Santai, rangkaian acara dilanjutkan dengan senam sehat dan penyuluhan kesehatan, memberikan informasi tentang pentingnya menjaga kesehatan tubuh bagi masyarakat.


Penulis : Luhut

Editor : Rudi