Alfri

Alfri

Halim

Wanseptember

Wanseptember
Senin, 20 November 2023, 11:11 WIB
Last Updated 2023-11-21T04:14:06Z
ApresiasiHari Olahraga NasionalPakpak Bharat

Haornas, Bupati Pakpak Bharat Kobarkan Semangat Pemenang dari Gelanggang ke Gelanggang

Bupati Pakpak Bharat memberikan apresiasi kepada atlit Karate. (Foto/Istimewa).

PAKPAK BHARAT – nduma.id


Olahraga adalah cara yang efektif untuk menjaga kesehatan tubuh dan jiwa.


Selain itu, olahraga juga memiliki kekuatan untuk mempersatukan dan membangkitkan semangat kebersamaan dalam masyarakat.


Hal tersebut juga dilakukan dalam peringatan Hari Olah Raga Nasional ke-40 tahun 2023 yang digelar di Kabupaten Pakpak Bharat, di Salak Jumat 17 November 2023.


Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor memimpin upacara yang dihadiri oleh ratusan peserta dari berbagai kalangan, mulai dari pelajar, atlet, hingga ASN.


Sambutan tertulis dari Menteri Pemuda dan Olah Raga RI, Dito Ariotedjo disampaikan oleh Bupati untuk mengobarkan semangat pemenang di seluruh jiwa raga masyarakat Indonesia.

 

Dalam sambutannya, Menteri Pemuda dan Olah Raga mengatakan bahwa Gelanggang Semangat Pemenang merupakan sebuah rangkaian dari berbagai macam bentuk apresiasi terhadap para olahragawan dan masyarakat di Indonesia.


Tidak hanya sebatas kekuatan semangat semata saja, namun juga peran aktif dari seluruh masyarakat.


“Terimakasih telah mengharumkan nama Kabupaten Pakpak Bharat, membawa Pakpak Bharat hingga kancah Nasional, teruskan semangatmu, bangun prestasimu,” ucap Bupati


Peringatan Hari Olah Raga Nasional ke-40 tahun 2023 di Kabupaten Pakpak Bharat juga diikuti dengan memberikan apresiasi kepada para atlet beladiri yang telah berprestasi di berbagai gelanggang olah raga.


Dalam kesempatan tersebut, Bupati Pakpak Bharat memberikan penghargaan dan ucapan terimakasih kepada para atlet yang telah mengharumkan nama Kabupaten Pakpak Bharat dan membawa nama daerah hingga ke kancah nasional.


Di tengah acara tersebut, para atlet beladiri Karate, Taekwondo, dan Pencak Silat mempertontonkan kebolehan mereka.


Hal tersebut memperlihatkan bahwa olahraga tidak hanya sebatas sekadar kegiatan fisik semata, namun juga menuntut keterampilan, ketangkasan, dan fokus yang tinggi.


Peringatan Hari Olah Raga Nasional di Kabupaten Pakpak Bharat menjadi sebuah momen yang penting untuk mengobarkan semangat pemenang dalam jiwa raga masyarakat Indonesia.


Kita semua dapat berperan aktif dalam memajukan olahraga Indonesia dengan memberikan dukungan dan apresiasi kepada para atlet berprestasi.


Mari kita bangun semangat dan prestasi dalam olahraga untuk kemajuan Indonesia yang lebih baik dan sejahtera.


Penulis : Rudi

Editor : Son