Kapolres Siantar memberikan ucapan belasungkawa di rumah duka. (Foto/Istimewa). (Foto/Istimewa). |
SIANTAR - nduma.id
Kapolres Pematang Siantar, AKBP Yogen Heroes Baruno dan keluarga besar Polres melayat ke rumah duka suami Kasi Dokkes Polres Pematang Siantar, Ibu Selfi Diana Sinaga, Rabu 25 Oktober 2023.
Mereka hadir sebagai wujud empati dan mengungkapkan belasungkawa kepada keluarga yang ditinggalkan.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres menyampaikan belasungkawa dan doa bagi keluarga yang ditinggalkan, serta mengajak seluruh anggota Polres memberikan dukungan moril kepada keluarga almarhum.
“Kami turut berduka cita atas kepergian almarhum dan mendoakan agar almarhum diterima di sisi Allah SWT,” kata Kapolres,
Dia juga berpesan agar keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan keikhlasan.
Menurut AKBP Yogen, kedatangan mereka merupakan tanggung jawab moril sebagai pimpinan dan penghiburan bagi keluarga almarhum, khususnya Ibu Selfi Diana Sinaga yang merupakan Kasi Dokkes Polres Pematang Siantar.
"Kedatangan kami merupakan tanggung jawab moril sebagai seorang pimpinan serta memberikan penghiburan, semangat, dan motivasi kepada anggota Polres Pematang Siantar," Kata AKBP Yogen.
Pihak keluarga mengapresiasi kedatangan Kapolres dan keluarga besar Polres Pematang Siantar, yang telah meluangkan waktu untuk hadir dan memberikan dukungan serta motivasi kepada keluarga almarhum.
Kehadiran mereka di rumah duka diharapkan dapat memberikan kekuatan kepada keluarga yang berduka.
Kapolres Pematang Siantar, AKBP Yogen Heroes Baruno bersama Ketua Cabang Bhayangkari Pematangsiantar Ny. Sandra Yogen, Wakapolres KOMPOL Pardamean Hutahaean, Kabag SDM KOMPOL Hendrik Situmorang, dan sejumlah personel serta Bhayangkari cabang Pematang Siantar.
Penulis: Ari
Editor : Rudi