Robinson Sinurat (Kiri) dan Tony (Kanan). (Foto/Istimewa). |
SIANTAR - nduma.id
Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas HKBP Nommensen Pematang Siantar (BEM-UHKBPNP) sukses laksanakan Seminar Nasional Se-kota Pematang Siantar di auditorium UHKBPNP Sabtu 12 Agustus 2023 kemarin.
Sebanyak 500 peserta hadir di acara itu, terdiri dari Mahasiswa dan Mahasiswi di kota Pematang Siantar seperti UHKBPNP, USI, UNEFA, STIE MARS, SULTAN AGUNG, dan Siswa/i dari berbagai sekolah yang ada di Pematang Siantar.
Ketua BEM-UHKBPNP, Tony Sahputra mengatakan kegiatan itu digelar untuk menumbuhkan minat Generasi Siantar
"Seminar Nasional ini dilaksanakan bertujuan untuk membangun semangat Mahasiswa/i dan Siswa/i di kota Siantar agar lebih giat dalam melanjutkan jenjang pendidikan yang lebih tinggi," kata Tony, Minggu (13/08/2023).
Pada pembukaan acara, tamu undangan perwakilan dari Pemerintah kota, perwakilan dari Polres Siantar, Narasumber, dan perwakilan dari universitas HKBP Nommensen Siantar di dampingi oleh Ketua BEM-UHKBPNP memasuki aula yang di iringi oleh tarian tor-tor batak, di persembahkan oleh program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar UHBPNP.
Tony mengatakan ada semboyan yang biasa Ia pegang.
Hidup ibarat mengurai mimpi. Kita tidak pernah tahu apakah mimpi itu akan menjadi kenyataan, atau malah sebaliknya. Yang jelas berbahagialah anda yang mempunyai banyak mimpi karena dengan mimpi, kelak anda akan berjuang mewujudkannya.
"Ini adalah semboyan yang selalu saya dengungkan dalam hati, agar saya bersemangat memperjuangkan kehidupan yang lebih baik,” sebut Tony.
Ketua panitia kegiatan Saudari Nur Beda Ria Tambunan memberikan apresiasi.
"Banyak yang menjadi dinamika yang dirasakan dalam kepanitiaan ini mulai dari dibentuknya kepanitiaan, membicarakan/mengusahakan dana, mencari Narasumber serta pendukung dari kegiatan ini. Apresiasi yang besar saya sampaikan kepada pengurus panitia dalam mempersiapkan rangkaian kegiatan karena sudah bekerja semaksimal mungkin," ucap Saudari Nur.
Di Acara puncak Seminar Nasional, Paska Amoi Simanjuntak (Wakil Sekretaris BEM-UHKBPNP) menjadi moderator, memulai diskusi dengan beberapa pertanyaan.
Kemudian narasumber selanjutnya Robinson Sinurat yang dimoderatori oleh Esriani Purba.
Pemaparan materi yang di lakukan Robinson Sinurat di awali dengan beberapa pertanyaan pemantik yang di lontarkan oleh moderator.
Salah satu peserta Seminar Nasional menyatakan kegembiraan yang sangat mendalam, dengan hadirnya bang Robinson Sinurat.
Penulis : Ari
Editor : Rudi