Tim SAR Siaga di lokasi event. (Foto/Istimewa). |
TOBA - nduma.id
Jelang Final Race F1H20 Powerboat Toba 2023, Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) siaga SAR khusus pengamanan.
Direktur Kesiap Siagaan Basarnas, Agus Haryono mengatakan sebanyak 80 personil, 1 unit kapal, 2 unit Regead Inflatable Boat, 2 Unit Landing Craft Rubber, dan 2 unit Jetsky disiagakan untuk pengamanan.
"Ini untuk mendukung pengamanan tidak hanya untuk pembalap namun juga memastikan keselamatan dan keamanan penonton," kata Agus, Minggu (26/2/2023).
Selain itu 1 unit Heli jenis Dolphin HR 3604 juga standby di lapangan Kantor Bupati Toba.
Heli itu siaga untuk evakuasi medis udara.
Tim Basarnas katanya sudah berada di lokasi event sejak 15 Februari 2023 lalu.
Selain Alut air yang dimiliki Basarnas, di lokasi juga juga terdapat beberapa Alut air dari TNI AD, TNI AL, Polairud, Brimob Polda Sumut, Ditsamapta Polda Sumut, dan BPBD Provsu serta personil dari satuan masing-masing.
Sesi Kualifikasi dan Final balap F1H2O berlangsung Minggu, 26 Februari 2023 di Danau Toba tepatnya di Dermaga Muara Napitupulu Balige.
Penulis : Raden
Editor : Rudi