GM PPTSB Kabupaten Dairi foto bersama usai menyampaikan penghiburan. (Foto/Rudi). |
DAIRI, Sumbul - nduma.id
Diana Nainggolan (62), tak kuasa menahan haru saat pengurus Generasi Muda Parsadaan Poparan Toga Sinaga dohot Boru (GM - PPTSB) Kabupaten Dairi mendadak menyantuni keluarganya, di dusun IV Desa Perjuangan Kecamatan Sumbul Kabupaten Dairi, Sumatera Utara.
Matanya berbinar mengenang peristiwa yang menimpa keluarganya, pada Kamis 19 Januari 2023 lalu.
Katanya sekitar jam 14.00 WIB, api menyala di rumahnya, tak ada barang yang bisa di selamatkan.
Semua di lalap api termasuk satu unit sepeda motor yang terparkir di dalam Rumah.
"Kami semua pas di ladang," ujar Isteri dari Edison Sinaga (66) itu, Jumat (20/1/2023).
Ibu Tiga anak ini sama sekali tak tahu penyebab rumahnya terbakar.
Kondisi 2 rumah huni pasca terbakar. (Foto/Rudi). |
Anak laki-lakinya, Hendro Sinaga (39) bercerita sekitar Jam 14 siang, setiba di depan rumah, api sudah besar.
"Pulang ke rumah api sudah besar, kami sempat minta bantuan tapi enggak terselamatkan barang-barang," tuturnya.
Apalagi rumah berbahan kayu menyebakan api mudah menyala.
Saat itu posisi rumah dalam kondisi kosong tidak berpenghuni.
Semua lagi beraktifitas di ladang.
"Kami lihat udah besar api, Posisi rumah kosong. Lagi di ladang semua," ujar Hendro.
Api baru padam sesudah kondisi bangunan rumah habis terbakar.
Mobil pemadam kebakaran pun tak sempat datang, maklum lokasi yang relatif jauh dan kondisi medan sulit tak terjangkau kendaraan roda 4.
"Kalau pemadam kebakaran tidak ada datang. Tapi BPBD sudah mengetahui," sebut Hendro.
Ketua GM PPTSB Kecamatan Sumbul, Alexander Sinaga menyampaikan turut prihatin dengan musibah itu.
"Semalam begitu di kirim foto, saya koordinasi ke pengurus kecamatan dan di respon," ujar Alex.
Kehadiran GM PPTSB katanya untuk memberikan penghiburan karena ikut juga merasakan kepedihan atas musibah itu.
"Kehadiran kami seperti memberikan hiburan. Ada juga yang kami kumpul sebagai bentuk solidaritas sosial," sebut Alex kepada nduma.id
Dia berharap di balik kejadian itu ada kehendak Tuhan yang lebih baik kedepan.
"Mudah mudahan rejeki itu akan di beri Tuhan. Kami berdoa agar semua kita di berikan kekuatan," pungkasnya.
Senada di utarakan Binsar Sinaga, Sekretaris GM PPTSB Kabupaten Dairi.
Kehadiran mereka dari Sidikalang mendampingi pengurus GM PPTSB Kecamatan Sumbul bentuk merasakan musibah itu.
Kepada keluarga Edison Sinaga, Binsar berpesan agar tetap teguh dan selalu pengharapan kepada Tuhan.
"Unang lilu haporseaon ta, Percaya Tuhan pasti berikan berkat terbaik," tutur Binsar.
Ketua GM PPTSB Kabupaten Dairi, Jaya Sinaga mengatakan akan memberitahukan peristiwa ini kepada Warga Sinaga di Kabupaten Dairi melalui pesan group media sosial.
"Supaya dongan tubu kita yang lain bisa mengetahui kabar ini, harapan kita bisa membantu juga," kata Jaya.
Informasi sementara penyebab kebakaran karena arus pendek. Menurut warga sekitar, diduga api dari Rice Cooker yang masih menyala.
Saat ini keluarga Edison Sinaga tinggal di rumah sanak famili tepat di depan lokasi rumah yang terbakar.
Barang - barang tak ada yang terselamatkan termasuk pakaian dan berkas - berkas berharga.
2 unit rumah yang terbakar adalah milik Edison Sinaga, Boru Nainggolan dan Rumah Putrinya Rosadelina Boru Sinaga, janda 3 Anak.
Penulis : Rudi
Editor : Novel