Alfri

Alfri

Halim

Wanseptember

Wanseptember
Selasa, 31 Januari 2023, 01:54 WIB
Last Updated 2023-01-31T18:57:10Z
BantuanDairiKebakaranPPTSB

GM PPTSB Dairi dan Punguan Partamiangan PPTSB Salurkan Bantuan Korban Kebakaran

Penyerahan bantuan kepada keluarga Edison Sinaga. (Foto/Istimewa)

DAIRI, Sumbul – nduma,id


Tergerak untuk saling membantu, Generasi Muda Parsadaan Pomparan Toga Sinaga Boru bere (GM PPTSB) Kabupaten Dairi menyalurkan bantuan kepada keluarga Edison Sinaga Korban kebakaran di Desa Perjuangan, Kecamatan Sumbul Kabupaten Dairi.


Bantuan langsung diserahkan Ketua GM PPTSB Kabupaten Dairi Jaya Sinaga bersama pengurus GM PPTSB Kecamatan Sumbul dan sejumlah penasehatnya, Rabu 25 Januari 2023. Jaya Sinaga mengatakan penyerahan bantuan itu merupakan bentuk aksi solidaritas sesuai dengan visi misi organisasi bidang sosial.


“Sesuai visi misi GM PPTSB Kabupaten Dairi “Sisada lungun sisada las ni roha di pomparan Sinaga” hari ini didampingi GM PPTSB Kecamatan Sumbul beserta punguan partamiangan PPTSB sektor 21 Kecamatan Sidikalang bergerak melakukan aksi sosial,” ucapnya.


Bantuan yang disalurkan berupa materi, sembako, peralatan rumah tangga serta pakaian bekas. Bantuan bersumber dari dari sumbangan sukarela setiap anggota yang di koordinir GM PPTSB Dairi.


“Kiranya bantuan ini dapat sedikit meringankan beban keluarga kita yang terdampak bencana kebakaran. Tappak na do tajomna rim ni tahi do gogona. Horas,” pungkas Jaya.


Terhadap keluarga Edison Sinaga juga diberikan penghiburan agar tidak berlarut dalam kesedihan.


Sebelumnya 2 unit rumah milik Edison Sinaga (66), Boru Nainggolan (62), dan Rumah Putrinya Rosadelina Boru Sinaga, janda 3 Anak di lalap si jago merah 20 Januari 2023 lalu.


Api menyala di rumahnya sekitar jam 14.00 WIB, tak ada barang yang bisa di selamatkan. Semua di lalap api termasuk satu unit sepeda motor yang terparkir di dalam Rumah.


"Kami semua pas di ladang," ujar Isteri dari Edison Sinaga itu, Jumat (20/1/2023). Ibu Tiga anak ini sama sekali tak tahu penyebab rumahnya terbakar.


Anak laki-lakinya, Hendro Sinaga (39) bercerita sekitar Jam 14 siang, setiba di depan rumah, api sudah besar.


"Pulang ke rumah api sudah besar, kami sempat minta bantuan tapi nggak terselamatkan barang-barang," tuturnya.


Apalagi rumah berbahan kayu menyebabkan api mudah menyala. Saat itu posisi rumah dalam kondisi kosong tidak berpenghuni.


Semua lagi beraktifitas di ladang. "Kami lihat udah besar api, Posisi rumah kosong. Lagi di ladang semua," ujar Hendro.


Api baru padam sesudah kondisi bangunan rumah habis terbakar. Mobil pemadam kebakaran pun tak sempat datang, maklum lokasi yang relatif jauh dan kondisi medan sulit tak terjangkau kendaraan roda 4. 


Penyerahan bantuan turut didampingi Sekjen GM PPTSB Kabupaten Dairi, Bendahara GM PPTSB Kabupaten Dairi, Ketua GM PPTSB Kecamatan Sumbul bersama pengurus lainnya dan anggota.


Penulis : Rudi

Editor : Novel