Alfri

Alfri

Halim

Wanseptember

Wanseptember
Minggu, 18 Desember 2022, 09:19 WIB
Last Updated 2022-12-18T02:19:20Z
BanjirBantuanPosko BencanaSergai

Warga Komentari Bupati Sergai Pagi-pagi Pantau Posko Banjir

SERGAI – nduma.id


Bupati sergai di posko Banjir Sei Rampah. (Foto/Zuhari)

Bupati Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara (Sumut) H. Darma Wijaya mendadak mengunjungi posko banjir.


Sabtu pagi, bupati tampak sendirian datang ke posko-posko banjir yang ada di Desa Firdaus dan Desa Sei Rampah, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, dengan menggunakan Sepeda Motor Trail.


Aksi bupati ini di respon warga.


Ketua Front Komunitas Indonesia Satu (FKI-1) Kabupaten Serdang Bedagai M. Nur Bawean, berkomentar menyikapi sikap bupati Sergai itu.


"Sikap pedulinya dan dekat dengan masyarakat patut untuk kita contoh. Terus Terang saya salut dan memberikan apresiasi terhadap Bupati Sergai,” ujarnya, Sabtu (17/12/2022).


Kunjungan H. Darma Wijaya ke posko banjir sendirian itu di nilainya tulus dari hati.


" Yakin saya, bupati kita ini memang sangat mengerti keadaan masyarakatnya yang tertimpa musibah banjir," kata M. Nur.


Pantauan wartawan ada sekitar 6 posko banjir yang dikunjungi bupati pagi itu, bupati juga membawa bantuan dan berbincang mendengarkan keluh kesah masyarakat.


Reporter : Raden

Editor : Rudi