Alfri

Alfri

Halim

Wanseptember

Wanseptember
Redaksi
Jumat, 25 Desember 2020, 12:24 WIB
Last Updated 2021-12-21T16:07:04Z
Peristiwa

3 Orang Hilang Terseret Arus Sungai di Nias



Gunungsitoli - Tiga orang warga desa Sifaoro Asi kecamatan Bawolato Kabupaten Nias dilaporkan Hilang (terseret arus sungai) pada hari Rabu 23 Desember 2020 sekitar pukul 16.30 Wib.


Menurut laporan yang diterima Personil BASARNAS Nias dari keluarga korban Tafona'o pada hari Kamis 24 Desember 2020, Kejadian bermula saat ke-3 orang korban bersama dua orang lainnya pulang dari kebun dan menyeberangi sungai Uluhou. 


Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Nias M.Agus Wibisono, langsung mengaksi laporan tersebut dengan memerintahkan 1 (satu) Tim Rescuer KPP Nias melalui Kasubsi Ops dan Siaga Benteng Hilton Telaumbanua untuk melakukan pencarian, pertolongan serta evakuasi terhadap seluruh korban yang masih belum ditemukan.


"Pada saat  berada di alur sungai, tiba-tiba banjir datang dan menyeret ke-5 korban. Pada kejadian itu, dua orang korban berhasil menyelamatkan diri dan tiga orang masih hilang," ujar Agus, Jumat, 25 Desember 2020.


Sementara itu Agus juga berpesan kepada personil yang melaksanakan Operasi SAR supaya tetap mengikuti Protokol kesehatan C0vid-19 sesuai dengan SOP yang berlaku dan sinergi dengan Potensi SAR yang ada dilapangan.